MENGGAGAS ORIENTASI PENDIDIKAN


Kunci pembangunan masa mendatang bagi bangsa Indonesia ialah pendidikan. Sebab lewat pendidikan diharapkan setiap individu dapat meningkatkan kualitas keberadaanya dan mampu berpartisipasi dalam pembangunan. Pendidikan merupakan alat untuk memperbaiki keadaan sekarang , juga untuk mempersiapkan dunia esok yang lebih baik serta lebih sejahtera. Di samping itu pendidikan merupakan masalah yang amat kompleks dan teramat penting , karena menyangkut macam-macam sektor kehidupan , bagi pemerintah dan rakyat . Oleh karena itu diperlukan pemecahan permasalahannya secara terpadu.
Mendidik dan mengajar merupakan perbuatan teramat penting dan bermartabat tinggi untuk membawa anak manusia pada tingkat manusiawi dan taraf peradaban , khususnya pada zaman modern dengan segala kompleksitasnya. Tanpa pendidikan , anak tidak akan dapat mencapai martabat kemanusiaan , tidak bisa menjadi pribadi utuh, juga tidak bisa menjadi insan sosial dan abdi Tuhan Yang Maha Esa yang soleh. Sebab anak manusia itu dilahirkan dalam keadaan serba kurang lengkap, dengan naluri dan fungsi- fungsi jasmani – rohani yang belum berkembang.
Perbuatan mendidik adalah kegiatan kreatif untuk membimbing anak manusia pada tujuan – tujuan pendidikan. Sedangkan tujuan pendidikan merupakan turunan atau penjabaran dari tujuan hidup orang dewasa. Maka pendidikan tidak bisa dipahami terpisah dari hakekat kehidupan manusia. Sebab sasaran hidup dan tujuan akhir hidup manusia pada hakekatnya menentukan bentuk- bentuk pendidikan dan tujuan pendidikan.Perbuatan mendidik berlangsung dalam ruang / tempat dan rentang waktu tertentu. Didorong oleh besarnya tanggung jawab moril para pendidik , dan untuk menjamin keberhasilan proses mendidik , maka perbuatan mendidik itu harus dipikirkan dengan cermat , terencana dengan baik , dan dipersiapkan dengan hati-hati demi perkembangan yang positif dari kepribadian anak . Karena itu perbuatan mendidik merupakan aktivitas kreatif, sebab mengandung benar dan baik untuk membawa anak pada banyak perkembangan , kedewasaan dan kemandirian.
Menurut M.J. Langeveld Pendidikan merupakan upaya manusia dewasa membimbing manusia yang belum dewasa kepada kedewasaan. Pendidikan ialah usaha menolong anak untuk melaksanakan tugas-tuga hidupnya , agar dia bisamandiri , dan bertanggung jawab secara asusila. Pendidikan adalah usaha mencapai penentu diri susila dan bertanggung jawab .
Menurut pendapat Encyclopedia Americana Pendidikan adalah merupakan proses yang dipakai individu untuk memperoleh pengetahuan atau wawasan , mengembangkan sikap maupun ketrampila. Pendidikan adalah segala perbuatan yang etis , kreatif , sistematisdan intensional , dibantu oleh metode dan teknik ilmiah , diarahkan pada pencapaian tujuan pendidikan tertentu. Jadi dapat disimpulkan bahwa pendidikan itu merupakan bimbingan eksistensial manusiawi dan bimbingan otentik , agar anak belajar mengenali jati dirinya yang unik , bisa bertahan hidup , dan mampu bertahan hidup dan mampu memiliki , melajutkan mengewmbangkan warisan-warisan sosial generai yang terdahulu.

Komentar

  1. Casino Tycoon: Casino Tycoon - Jordan10 Retro Outlet
    Enjoy casino Tycoon: air jordan 18 retro men blue on sale Casino Tycoon for free, without the need 도박 365 for registration or registration. To where can you buy air jordan 18 retro men red play best air jordan 18 retro red on your own, you must how can i buy air jordan 18 retro

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP SMP

UJIAN AKHIR SEMESTER GENAP SMP

Indikator Pendidikan Karakter Bangsa